Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menjadi Koki Profesional Tanpa Kursus? Ini Ilmu Dasarnya!


Sebelum kita membahas lebih lanjut mengenai bagaimana caranya kita bisa menjadi koki profesional tanpa menjalani kursus sekalipun, izinkan saya untuk bertanya. Apakah arti memasak bagi Anda? Apakah Anda menganggap bahwa memasak adalah sebuah tugas? Ataukah memasak adalah sebuah pekerjaan yang menggunakan rumus pasti? Ketika sebagian orang menganggap memasak sebagai sebuah ilmu yang perlu dipelajari dan dihafalkan, sebagian lainnya melakukannya sebagai sebuah seni.

Ya. Buat sebagian orang mungkin memasak dianggap sebagai ilmu yang agak sulit untuk dipelajari. Akan tetapi ketika Anda sudah terjun ke dapur, mulai membuat sebuah masakan menggunakan tangan Anda sendiri, kemudian oranglain mengapresiasi masakan Anda, itu artinya Anda telah menguasai seni memasak yang sesungguhnya.

Percayalah, memasak bukan sesuatu yang rumit. Kunci sukses memasak adalah dengan memiliki keberanian untuk memulainya. Itu saja! Ketika Anda sudah berani memulai untuk meracik masakan Anda sendiri, di situ Anda akan tahu seperti apa rasa yang dihasilkan dari racikan bumbu tertentu. Kali pertama dan kedua mungkin belum 100% berhasil. Kuncinya, lakukan saja terus setiap hari maka kemampuan memasak Anda akan terus berkembang dari hari ke hari. Namun demikian, untuk menghasilkan rasa masakan yang prima pada setiap sajian, ada beberapa hal dasar yang harus Anda perhatikan. Apa saja? Mari kita bahas bersama.

Tips Memasak Untuk Pemula

Dengan memperhatikan tips sederhana ini, Anda akan sangat terbantu dan bisa menyajikan berbagai sajian lezat. Jadi, baca terus sampai akhir untuk mendapatkan tips memasak ala profesional. Mudah dan praktis!

#1 Dapur Bersih Setiap Saat

Mempersiapkan makanan yang lezat tidak akan bisa maksimal tanpa dapur yang bersih. Pastikan dapur dan peralatan masak Anda berada dalam kondisi yang bersih sebelum Anda mulai memasak. Terutama pisau yang digunakan untuk memotong sayuran dan bumbu, jangan sampai ada kotoran yang menempel. Kotoran pada alat masak dapat mempengaruhi rasa. Jadi, pastikan dapur dan peralatan Anda siap untuk diajak berkreasi.

#2 Memasak Dengan Api Kecil
Ketika menyiapkan tumisan atau oseng-oseng terutama jika Anda menggunakan bahan seperti buncis, pastikan Anda memasaknya menggunakan api kecil. Ini bisa juga disebut tips memasak buncis yang enak. Jangan khawatir jika buncis tidak akan matang. Meskipun akan memakan waktu sedikit lebih lama, dengan cara ini nutrisi yang terkandung dalam buncis tidak akan berubah. Bonusnya lagi, warna buncis juga akan tetap hijau dan segar. Nah sudah tahu kan tips memasak sayuran agar tetap hiijau?

#3 Gunakan Panci Aluminium

Tahukah Anda? Memasak menggunakan alat masak seperti panci dan wajan yang berbahan dasar aluminium bisa memberikan rasa masakan dengan kelezatan yang berbeda lho. Tidak percaya? Maka, cobalah untuk sesekali menggunakan panci aluminium daripada wajan berbahan teflon anti lengket.

#4 Percikkan Air
Hal lain yang perlu Anda perhatikan ketika memasak buncis (tumisan) adalah untuk menambahkan sejumlah air matang ke dalam masakan. Ingat, masukkan air agak banyak di awal sekaligus. Jumlahnya kira-kira saja mungkin sekitar 1 gelas. Air ini akan membantu buncis agar matang maksimal dan sekaligus menjaga warnanya agar tetap cantik.

#5 Potong Sayuran Ketika Akan Dimasak
Beberapa orang berpikir kalau mempersiapkan sayuran dengan memotongnya terlebih dahulu kemudian menyimpannya di lemari es akan menghemat waktu memasak Anda keesokan harinya. Mungkin hal itu benar juga. Akan tetapi tahukah Anda, dengan melakukan itu kesegaran sayuran tidak akan bertahan lama. Terlebih kadar kelembaban sayuran yang akan menguap membuat rasa sayuran juga turut berubah.

#6 Gunakan Pisau Yang Tajam

Pisau yang bersih itu penting, selain itu pisau juga harus tajam. Pisau yang tajam bisa digunakan untuk memotong bahan masakan dengan lebih cepat. Hasil potongan dengan pisau yang tajam juga lebih cantik. Namun Anda perlu berhati-hati dalam menggunakannya karena pisau yang tajam dapat melukai jari Anda jika tidak digunakan dengan hati-hati.

#7 Beli Sayuran Segar
Tugas untuk membeli sayuran segar memang gampang-gampang susah. Salah satu cara untuk mendapatkan sayuran segar adalah dengan pergi membelinya di pasar setiap hari. Namun membeli sayuran setiap hari juga bisa merepotkan untuk jadwal harian yang padat. Akan tetapi rasa sayuran yang sesungguhnya sangat bergantung pada kesegaran sayuran yang Anda beli.

#8 Tunggu Hingga Benar-benar Matang
Memastikan masakan telah matang adalah keahlian seorang koki yang harus dikuasai. Pada saat Anda baru memasak untuk pertama kalinya mungkin Anda akan mengalami sedikit kesulitan untuk memastikan masakan Anda sudah matang atau belum. Namun seiring waktu, kemampuan Anda akan hal itu akan berkembang. Pastikan untuk tidak mematikan kompor sebelum masakan Anda matang. Kecuali jika memang Anda menyukai masakan setengah matang. Hehe...

Kesimpulan

Memasak bukanlah sebuah rumus ilmu pasti yang bisa dihafalkan. Memasak bagi saya adalah sebuah ilmu jiwa dimana mempelajarinya perlu memakai perasaan. Terlebih lagi memasak juga adalah sebuah pekerjaan seni, ya, seni mengolah rasa. Memadu-padankan aneka bahan agar tercipta hidangan yang lezat. Mencari informasi tips memasak agar enak tidaklah cukup tanpa mempraktekkannya.

Kedelapan tips memasak di atas adalah ilmu dasar yang harus dikuasai jika ingin menjadi ahli memasak. Praktekkan tips tersebut setiap hari dan Anda akan menjadi seorang koki profesional dengan cepat atau lebih cepat lagi.

Semoga tips ini bermanfaat dan sampai jumpa di artikel berikutnya! ^_^

(diens)

Post a Comment for "Menjadi Koki Profesional Tanpa Kursus? Ini Ilmu Dasarnya!"